Thursday, January 18, 2018

KORPORASI BISNIS PADI



Related image
Presiden Jokowi tanam padi
Pengepul dan pedagang ketawa, rame rame borong gabah petani dng harga murah ketika panen karena petani butuh duit. Ini paradigma lama yg oleh presiden Jokowi mengingatkan untuk merubah paradigma kuno itu.
Permintaan presiden itu direspons oleh menteri BUMN Rini Soemarno, yg dinilai presiden "bekerja cepat". Maka dimulailah pilot project di Indramayu, Jabar. Dimulai ide korporatisasi petani dng mengorganisir beberapa BUMN.
Sejumlah BUMN membentuk PT.Mitra Bumdes Nusantara. PT baru ini kemudian "bekerja sama" dng Badan usaha milik desa yg kita kenal dng nama BUMDes dan kelompok tani serta usaha baru, PT.Mitra Bumdes Bersama, untuk mewujudkan Korporasi agro bisnis terutama padi.
Bagaimana bentuk kerjasama korporasi ini biar kita dapat memberi gambaran bagi masyarakat luas di negeri ini. Maksudnya agar di Kabupaten lain bisa meng copy paste model Indramayu.
Kerjasama ini menjadi usaha korporasi yg mengcover mulai dari tahap pratanam, masa tanam, masa panen, paska panen secara profesional dng keterlibatan BUMN.
Sebut saja, 2 BUMN asuransi yaitu PT.Askrindo dan PT.Jasindo menyediakan asuransi gagal panen. Ini bantuan pada masa pratanam. Lalu pd periode tanam, PT.Pupuk Indonesia dan PT.Pertani menyediakan benih dan pupuk, obat obatan melalui PT.Mitra Bumdes Bersama (ini juga baru).
Related image
Semprot hama
Tahap ketiga yaitu periode panen PT.Pegadaian, berfungsi menyediakan jasa penyimpanan dan resi gudang. Artinya jika petani perlu duit kontan sedang harga turun, simpan dulu padinya di gudang yg dikelola PT.Pegadaian. jika harga pasar cocok baru dilepas.
Tahap keempat, terakhir adalah tahap paska panen dan marketting yg menjadi fungsinya perum Bulog dan P.T.Pupuk Indonesia Pangan (anak perusahaan PT.Pupuk Indonesia) 
Disamping itu, korporasi agro ini diperkuat dng penyediaan applikasi digital pendataan petani, pemilikan lahan petani dan produksi petani dalam satu basis data dan juga dipakai untuk aplikasi pinjaman KUR, harga serta cuaca. Applikasi ini disediakan oleh PT.Telkom Indonesia Tbk (pesero).
Informasi baru tentang korporatisasi petani ini perlu kita sebarluaskan, di share agar daerah daerah lain dapat mengikuti dari dekat pilot project Indramayu

Toko BUMDes
Related image

No comments: